3 Tips Membuat Infused Water yang Lebih Bernutrisi

Artikel

Beranda / Artikel / Detail

3 Tips Membuat Infused Water yang Lebih Bernutrisi

Jum'at, 02 Agustus 2024 15:18 WIB

Infused water adalah air yang ditambah dengan potongan buah pilihan. Lemon dan jeruk nipis adalah campuran yang populer untuk minuman sehat ini. Kamu juga bisa menambahkan rempah seperti mint, sage, atau basil.

Di zaman modern ini, banyak cara dan resep sederhana untuk membuatnya. Tertarik mencoba? Yuk, simak cara membuat infused water yang lebih bergizi.


Cara Membuat Infused Water Lebih Bergizi

Ada banyak cara untuk membuat infused water lebih bergizi, sebagaimana dilansir dari laman Halodoc berikut ini:


1. Pilih Kombinasi Bahan Sesuai Selera

Kamu bisa mengkombinasikan berbagai buah dan rempah. Berikut beberapa kombinasi terbaik:

  • Mentimun, jeruk nipis, stroberi, daun mint

  • Lemon, raspberry, rosemary

  • Jeruk, blueberry, kemangi

  • Semangka, melon, daun mint

  • Mentimun, daun mint, jalapeno

  • Jeruk, kembang sepatu

  • Jeruk, kayu manis, kapulaga, cengkeh

  • Pir


2. Siapkan Bahan-Bahannya

Setelah menemukan kombinasi yang ingin digunakan, pastikan bahan dalam kondisi bersih dan segar. Iris tipis buah-buahan yang lembut, seperti jeruk dan stroberi. Buah yang lebih keras seperti apel harus diiris sangat tipis. Hancurkan akar jahe, rosemary, dan serai dengan sendok, serta sobek atau hancurkan daun seperti mint, basil, dan ketumbar.


3. Tentukan Waktu dan Suhu Rendam

Diamkan beberapa saat sebelum mengonsumsi minuman ini. Berikut panduan waktu dan suhu rendam yang tepat:

  • Simpan pada suhu kamar tidak lebih dari 2 jam, lalu masukkan ke kulkas.

  • Infused water dengan jeruk, melon, dan daun mint bisa segera dikonsumsi. Namun, apel, kayu manis, jahe, dan rosemary perlu direndam semalam di kulkas.

  • Jika menggunakan jeruk beserta kulitnya, setelah 4 jam air bisa terasa pahit.

  • Untuk mengonsumsinya sepanjang hari, isi ulang botol saat sudah setengah penuh.


Manfaat Infused Water

Mengonsumsi infused water memiliki berbagai manfaat kesehatan:


1. Mencegah Dehidrasi

Infused water membuat orang lebih sering minum air, mengurangi risiko dehidrasi yang dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti sakit kepala, kulit kering, dan mulut kering.


2. Menurunkan Berat Badan

Menggantikan minuman manis dengan infused water membantu mengurangi asupan gula dan membuat kamu merasa lebih kenyang.


3. Mendukung Perawatan Kanker

Bagi yang menjalani perawatan kanker, infused water membantu menjaga hidrasi tubuh.


4. Mengatasi Bau Mulut

Air putih membantu mengatasi bau mulut, dan menambahkan lemon yang kaya vitamin C dapat menjadi solusi alami.


5. Mengatasi Sakit Kepala

Infused water membantu hidrasi yang baik, dan campuran daun mint dapat membuat kamu lebih rileks, meredakan sakit kepala.


6. Meningkatkan Kualitas Tidur

Infused water dengan tambahan rempah seperti kayu manis dapat membantu meningkatkan kualitas tidur.


Resep Infused Water yang Bisa Dicoba

1. Pink Hawaiian

  • Bahan:

Air putih, strawberry, nanas

  • Cara membuat:

Campurkan bahan dalam satu botol, masukkan ke lemari pendingin, diamkan 3-4 jam.


2. Fuzzy Fruit Cooler

  • Bahan:

Air putih, peach, plum, daun mint

  • Cara membuat:

Masukkan peach, plum, dan daun mint ke air, tutup rapat botol, simpan di lemari pendingin.


3. Fresh Rain Water

  • Bahan:

Air putih, mentimun iris tipis, daun basil

  • Cara membuat:

Campurkan semua bahan, tutup rapat botol, simpan di lemari pendingin.


Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mengonsumsi Infused Water

 

1. Pilih Bahan yang Tepat

Pastikan bahan yang digunakan segar dan bebas bahan kimia berbahaya. Cuci bersih sebelum digunakan.


2. Kualitas Air

Gunakan air yang aman untuk dikonsumsi. Jika ragu, gunakan air minum dalam kemasan atau air yang telah dimurnikan.


3. Batasi Penggunaan Gula

Hindari menambahkan gula untuk menikmati rasa alami buah dan sayuran.


4. Perhatikan Alergi dan Intoleransi

Amati reaksi tubuh setelah mengonsumsi infused water. Jika ada alergi atau intoleransi, hentikan konsumsi.


Dengan mengikuti langkah-langkah ini, kamu bisa menikmati manfaat infused water untuk kesehatan. Pastikan bahan dalam keadaan bersih untuk menghindari gangguan kesehatan.

 

 

Ilustrasi Infused Water (Foto: Freepik)

Tetap terhubung dan dapat berkomunikasi dengan saya melalui sosial media
pilihan anda berikut ini

Dibuat dan dimaintenance oleh CV. myPangandaran © 2020